Monitoring dan Evaluasi Asessmen Madrasah di MTsN 13 Jakarta Tahun 2023

Rabu, 5 April 2023 – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi DKI Jakarta DR.H Cecep Khairul Anwar didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Jakarta Selatan H. Nur Pawaiduddin dan jajarannya melakukan Monitoring dan Evaluasi Asessmen Madrasah Tahun 2023 di MTsN 13 Jakarta Selatan. Dalam kesempatan itu Bapak Ka Kanwil menyampaikan pentingnya penataan lingkungan madrasah dan perlunya kerjasama dengan pihak MAN 19 Jakarta Selatan yang secara kebetulan berlokasi di samping MTsN 13 Jakarta Selatan agar terjadi sinergi khususnya dalam bidang penataan lingkungan madrasah. Kepala MTsN13 Jakarta Selatan Anwar Fikri,S.Ag, MM didampingi Ka TU H. Iskandar Zulkarnain, ST, MM menyambut dengan baik arahan dan bimbingan dari Bapak Ka Kanwil dengan menjalin komunikasi yang baik dengan pihak MAN yang pada kesempatan tersebut juga turut hadir.

Alhamdulillah asesment madrasah tahun 2023 di MTsN 13 Jakarta berjalan dengan baik dan lancar, semoga para siswa dapat lulus dengan nilai yang memuaskan dan bisa melanjutkan ke jenjang selanjutnya, baik SMA, MAN, SMK dan Pondok Pesantren yang terbaik.

Untuk mengabadikan kedatangan Bapak Ka Kanwil beserta rombongan dilaksanakan foto bersama di depan Loby MTsN 13 Jakarta Selatan bersama Para Wakil dan Para Dewan Guru.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *