TIM RISET MTSN 13 JAKARTA BERHASIL MERAIH PRESTASI DI AJANG RISET INTERNASIONAL

MTsN 13 Jakarta kembali meraih prestasi pada Ajang Riset Internasional World Youth Invention and Innovation Award (WYIIA) yang berlangsung di Jogjakarta pada tanggal 10-14 Oktober 2023 yang diikuti oleh 94 sekolah maupun universitas dengan total keseluruhan peserta sebanyak 303 yang mengikuti lomba tersebut, secara offline sebanyak 94 peserta dan mengikuti online 209 peserta.

Raihanna Khalillah Muvi, Keisha Aqilah Ransya, Dhiaurahman Luthfi Athariq, dan Lanafa Aura Miraj MTSN 13 Jakarta telah berhasil meraih penghargaan di Ajang Riset Internasional dengan predikat “Gold Medal”.

Presetasi yang mereka dapat ini menunjukan kerja kerasnya dalam melatih dan mengasah kemampuannya. Mereka juga menjadi inspirasi dan motivasi bagi para rekan rekan di MTSN 13 Jakarta.

Dengan Prestasi yang telah mereka capai, Raihanna Khalillah Muvi dan Keisha Aqilah Ransya memberikan kebanggaan tehadap kedua orangtua mereka dan juga bagi Sekolahnya. Kita Harap semoga Raihanna dan Keisha dapat terus mengembangkan kemampuannya dan menjadikan motivasi ataupun insipirasi bagi generasi muda.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *